Liputan Sambas – Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Serentak Tahun 2024 tingkat Kecamatan Tebas hampir selesai dilaksaksanakan, Sabtu (30/11/2024).
Sosdiklih SDM dan Parmas PPK Tebas, Riki Humaidi mengatakan progres tersebut sudah menyelesaikan pendataan 18 dari 23 Desa yang ada di Kecamatan Tebas.
“Alhamdulillah kami sudah mulai rapat pleno pada tanggal 29 November 2024 dan hari ini 30 November pukul 13.30 sudah melanjut 2 Desa sementara yang tersisa hanya 3 Desa jadi sudah 18 Desa yang selesai,” katanya.
Dirinya menjelaskan sudah dua hari pelaksanaan kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar berkat kerjasama semua pihak terkait.
“Sejauh ini belum ada hambatan yang berat, semua sudah dapat kami atasi bersama saksi dan panwascam Alhamdulillah dapat kita tuntaskan di tingkat Kecamatan,” jelas Riki.
Riki Humaidi berharap Rapat Pleno Kecamatan Tebas dapat diselesaikan pada hari Sabtu 20 November 2024 dan bisa segera untuk diserahkan ke KPU Kabupaten Sambas.
“Insyaallah sore ini dapat kita selesaikan semua, sehingga besok kita tinggal menyelesaikan administrasi yang berkaitan dengan tingkat Kabupaten Sambas,” tutupnya. ***